UT Purwokerto Ikut Berpartisipasi Pekan Promosi Cilacap Expo 2023
CILACAP- 28/08/2023. Untuk menambah informasi terkait Universitas Terbuka Purwokerto kepada masyarakat sekitar khususnya masyarakat Cilacap, Universitas Terbuka Purwokerto ikut serta membuka stand dalam kegiatan Cilacap Expo yang dilaksanakan di alun-alun Cilacap selama 5 hari dari tanggal 24 sampai 28 Agustus 2023.
Dalam kegiatan ini banyak pengunjung yang antusias dalam menanyakan informasi terkait Universitas Terbuka Purwokerto mulai dari siswa yang masih duduk di bangku kelas 11 SMA dan kelas 12 SMA, ibu rumah tangga, PNS, pegawai swasta, yang sudah lulus D3 ingin melanjutkan ke S1 dan yang sudah menyelesaikan pendidikan S1 ingin kuliah kembali dengan jurusan yang berbeda.
Pertanyaan yang banyak ditanyakan pengunjung yaitu terkait apa saja jurusan yang ada di UT Purwokerto, berapa biaya pendaftaran di Universitas Terbuka, berapa biaya SPP persemester yang harus dibayarkan, bagaimana cara melakukan pendaftaran untuk menjadi mahasiswa UT, bagaimana cara mengajukan alih kredit dari perguruan tinggi lain ke UT Purwokerto, bagaimana sistem perkuliahan yang ada di UT Purwokerto dan apa saja skema ujian yang ada di UT Purwokerto.
Setelah pengunjung melakukan tanya jawab dengan petugas stand dan merasa cukup informasi yang didapatkan, terdapat juga pengunjung yang tertarik dan langsung melakukan pendaftaran sebagai mahasiswa baru di lokasi Cilacap Expo.
Dalam kegiatan sosialisasi dan promosi yang sudah dilaksanakan UT Purwokerto diharapkan masyarakat dapat mengenal lebih dekat Universitas Terbuka Purwokerto dan lebih yakin untuk melanjutkan pendidikannya ke Universitas Terbuka Purwokerto.