Cek Berkas Pendaftaranmu, Apakah Sudah Valid ?
Universitas Terbuka Purwokerto, membuka pendaftaran mahasiswa baru Jalur RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau) dan Non RPL untuk tahun ajaran 2023. Pendaftaran jalur RPL akan ditutup tanggal 21 Agustus 2023 pukul 23.59 WIB sedangkan jalur NON RPL akan ditutup tanggal 31 Agustus 2023 pukul 23.59 WIB.
Sedikit informasi tentang pendaftaran jalur RPL adalah pengakuan atas Capaian Pembelajaran seseorang yang diperoleh dari pendidikan formal atau nonformal, dan/atau pengalaman kerja dalam pendidikan formal, sesuai dengan Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 26 Tahun 2016.
UT Purwokerto telah menerapkan Sistem Alih Kredit sebagai bentuk RPL yang mengakui pengalaman belajar dan kelulusan mata kuliah yang telah diperoleh mahasiswa dari perguruan tinggi sebelumnya.
Para calon mahasiswa yang berminat mendaftar melalui Jalur RPL atau Non-RPL diharapkan untuk melengkapi berkas pendaftaran sebagai berikut:
- Foto Berwarna 3X4
- Formulir Pas Foto dan Tanda Tangan.
- Surat Pernyataan Keabsahan Dokumen.
- Fotocopy ijazah terakhir yang telah dilegalisir.
- Foto KTP Asli.
- Tangkapan layar screenshot dari laman https://pddikti.kemdikbud.go.id/, khusus bagi lulusan sarjana/diploma (khusus untuk RPL)
Bagi calon mahasiswa baru yang sudah melengkapi dan sudah mengunggah berkas pendaftaran untuk sering-sering mengecek di akun sia.ut.ac.id. Karena jika validasi ditolak mahasiswa dapat segera memperbaiki berkas pendaftaran yang ditolak tersebut. Dan ungah ulang berkas pendaftaran yang sudah sesuai dan sudah benar.
Selamat berjuang teman-teman, semoga kalian bisa menjadi mahasiswa UT Purwokerto semester 2023/2024 Ganjil ya…